PROMOSI DOKTOR SABAR WARSINI

Kamis, 11 Januari 2018, Program Pascasarjana Ilmu Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia menyelenggarakan ujian sidang promosi Doktor terbuka atas nama Sabar Warsini yang dipimpin oleh Prof. Dr. Nachrowi, M.Sc., M.Phil. sebagai Ketua Sidang.

 

 

Dr. Sabar Warsini dinyatakan lulus dengan predikat Sangat Memuaskan dan berhasil mempertahankan Disertasinya yang dipromotori oleh Dr. Sylvia Veronica Siregar (Promotor), Dr. Dwi Martani (ko-promotor 1), dan Dr. L. Sensi Wondabio (ko-promotor 2) yang berjudul:

“Hubungan Timbal Balik Pelaporan Keuangan Agresif dan Pelaporan Pajak Agresif: Determinan Dan Konsekuensi Ekonomis (Studi Lintas 11 Negara di ASIA)”

dihadapan Prof. siddharta Utama, Ph.D., CFA (Ketua Penguji), Hilda Rossieta, S.E., Ak., M.Comm., Ph.DDr.Ning Rahayu, dan Dr. Samingun dan Dr. Lianny Leo, S.E., Ak., M.Si., BAP sebagai Anggota Penguji.

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh kepemilikan keluarga, kepemilikan institusional, kualitas audit, dan kualitas penerapan corporate governance negara terhadap hubungan antara pelaporan keuangan agresif dengan pelaporan pajak agresif, serta konsekuensi ekonomisnya,. Dengan menggunakan data cross country mencakup perusahaan publik yang terdaftar pada bursa efek di 11 negara di kawasan ASIA, penelitian ini menemukan bahwa pelaporan keuangan agresif berhubungan positif dengan pelaporan pajak agresif dan bersifat timbal balik, temuan ini mengindikasikan bahwa manajemen perusahaan tidak lagi menghadapi trade off antara keduanya. Kecenderungan pelaporan agresif tersebut dipengaruhi oleh faktor karakteristik perusahaan dan karateristik lingkungan institusional. Kepemilikan keluarga, kualitas audit, dan kualitas penerapan corporate governance negara terbukti memperlemah hubungan positif timbal balik antara pelaporan keuangan agresif dengan pelaporan pajak agresif. Kepemilikan institusional hanya memperlemah hubungan positif pelaporan keuangan agresif terhadap pelaporan pajak agresi, tetapi tidak signifikan memperlemah hubungan positif pelaporan pajak agresif terhadap pelaporan keuangan agresif. Pengujian konsekuensi diperlukan hasil bahwa pelaporan keuangan agresif berpengaruh positif terhadap biaya modal ekuitas dan biaya modal utang, Dengan mempertimbangkan faktor karakteristik perusahaan, terbukti bahwa kepemilikan keluarga, kepemilikan institusional, kualitas audit memperlemah pengaruh positif pelaporan keuangan agresif baik terhadap biaya modal ekuitas maupun maupun biaya modal utang. Berkaitan dengan pelaporan pajak agresif hanya kepemilikan institusional yang signifikan memperlemah pengaruh positif pelaporan pajak agresif terhadap biaya modal ekuitas dan biaya modal utang, sedangkan faktor lainnya tidak signifikan. Penelitian ini belum bisa membuktikan peran kualitas penerapan corporate governance pasar terhadap konsekuensi ekonomis dari pelaporan agresif.

Keywords: Pelaporan keuangan agresif, pelaporan pajak agresif, kepemilikan keluarga, kepemilikan institusional, kualitas audit, kualitas penerapan corporate governance negara, biaya modal ekuitas, biaya modal utang.